Migrain adalah serangan sakit kepala setempat. Artinya,
pasien bisa menentukan di mana lokasi rasa sakit. Migrain terjadi akibat gangguan
aliran darah di suatu lokasi pada otak. Akibat kekurangan asupan oksigen dan
makanan, maka otak “menjerit” dengan manifestasi klinisnya sakit pada kepala di
suatu lokasi, umumnya di tempat yang aliran darahnya terganggu.
Sifat sakit kepalanya memang episodik dengan pembagian dua
kategori besar.
Yakni migrain dengan aura, artinya sebelum migrain datang
didahului gejala sensorik, visual, motorik, dan bahasa. Maksudnya, sebelum
serangan migrain datang, penderita merasa melihat cahaya yang menyilaukan (sensorik).
Atau misalnya sebelum serangan migrain, penderita merasa kesemutan dll.
Bagaimana cara mengatasinya?
Kenali pemicu migrain anda karena gangguan aliran darah ke
otak bisa disebabkan pola hidup dan konsumsi makanan yang tidak seimbang.
Lalu kenali pola migrain anda, terutama bila dengan
tanda-tanda misalnya diawali dengan mual, nyeri ringan, atau lekas marah. Kalau
bisa dikenali maka segeralah minum obat dan menghindari pemicunya.
Ada orang jadi migrain karena minum yang mengandung kafein
atau alkohol, maka berhentilah. Selain itu, stres biasanya menjadi pemicu utama
migrain. Karena itu, kendalikan diri anda.
No comments:
Post a Comment